Wednesday, November 2, 2016

SKULL - TENGKORAK


Tengkorak
  • Tulang-tulang pada tengkorak melindungi otak dan menjaga saluran masuk sistem pencernaan (rongga mulut) serta lobang masuk sistem respirasi (rongga hidung).

Tengkorak terdiri atas 22 buah tulang, yaitu

  • 8 buah tulang yang membentuk tempurung kepala (kranium)
  • 14 buah tulang yang bersambungan membentuk tulang wajah.
Tujuh buah tulang tambahan bergabung dengan tengkorak yaitu
  • 6 buah tulang-tulang pendengaran (tulang landasan, martil, dan sanggurdi masing-masing satu pasang) berada di sebelah dalam tulang pelipis, dan
  • tulang hioid dihubungkan dengan bagian bawah tulang pelipis oleh sepasang ligamen. 

 
Tempurung kepala terdiri atas 8 buah tulang, yaitu

  • 1 buah tulang kepala belakang
  • 2 buah tulang ubun-ubun
  • 1 buah tulang dahi
  • 2 buah tulang pelipis
  • 1 buah tulang baji
  • 1 buah tulang tapis yang tersambung oleh sutura.
Tempurung kepala memiliki fungsi yang sangat penting. Fungsi tulang tengkorak adalah melindungi otak.

No comments:

Post a Comment